Foto : Instagram/@roxette_over_the_world

IntipSeleb – Marie Frediksson salah satu anggota grup duo Roxette meninggal dunia pada Selasa, 10 Desember 2019. Penyanyi asal Swedia ini meninggal di usia 61 tahun karena penyakit yang sudah lama diderita.

Marie bersama Per Gessle membentuk Roxette pada 1986, mereka dikenal dengan berbagai lagu hits seperti It Must Have Been Love yang masuk dalam film Pretty Woman dibintangi Julia Roberts, Joy Ride, Listen To Your Heart dan The Look.

Dilansir dari Mirror, Roxette berhasil menjual lebih dari 75 juta keping di seluruh dunia dan mencapai kesuksesan. Kematian Marie Frediksson meninggalkan duka yang mendalam bagi sang suami, Mikael Bolyos dan dua anak mereka.

“Kesedihan mendalam bagi kami mengumumkan salah satu artis terbesar telah meninggalkan kita. Marie Frediksson meninggal pada pagi 9 Desember 2019 di kediamannya karena penyakit yang sudah lama diderita,” ungkap perwakilan keluarga.

Ungkapan Duka

Pemakaman Marie Frediksson Roxette akan digelar secara tertutup dan dihadiri sanak keluarga. Per Gessele juga turut mengucapkan rasa duka lewat akun Twitter miliknya.

“Waktu berlalu dengan cepat. Rasanya belum lama kita melewati hari dan malam di apartemen kecil berbagi impian. Aku merasa terhormat bisa berbagi pengalaman dengan sosok berbakat sepertimu. Rasa duka mendalam untuk keluarga yang ditinggalkan,” tutur Per Gessele. Selamat jalan Marie Frediksson Roxette!

Topik Terkait