Foto : Berbagai sumber

IntipSeleb – Streaming film menjadi salah satu aktivitas yang sering dilakukan oleh setiap orang. Hanya dengan gawai, pengguna dapat dengan mudah menjelajahi film yang diinginkan. Namun, situs streaming ilegal seperti Gosemut, Narashika, hingga Dramaid masih ramai dikunjungi.

Padahal situs ilegal tersebut dilarang beredar oleh pemerintah. Mengakses situs itu juga berarti tidak menghargai dan mengapresiasi sineas perfilman. Lantas, adakah situs streaming film selain Gosemut, Narashika, dan Dramaid? Yuk kita ulik satu per satu.

HBO GO

Foto : Pinterest

Jika HBO Max merupakan situs streaming khusus pengguna di Amerika Serikat, HBO GO hadir untuk pengguna Asia. Penggunanya bisa dengan mudah menjelajahi ribuan film yang diproduksi dan ditayangkan di sini. Bagi pengguna pertama, HBO GO memberikan trial gratis selama 7 hari lho. Setelah waktu habis, pengguna akan dikenakan biaya tertentu untuk mengakses HBO GO. Gimana mau dapat trial gratis HBO GO gak guys?

Netflix

Foto : Berbagai Sumber

Netflix merupakan raksasa layanan streaming di dunia. Bukan hanya film, serial televisi juga bisa ditonton dengan mudah di sini. Netflix juga secara langsung memproduksi beragam film dan serial miliknya lho. Namun, penggunanya harus berlangganan terlebih dahulu untuk mengakses Netflix. Jangan khawatir, kamu bisa mencoba Netflix secara gratis juga lho.

Hulu


Sumber foto: Wordpress

Sama seperti HBO GO, Hulu memberikan trial gratis untuk pengguna pertamanya. Tak tanggung-tanggung, Hulu memberikan trial gratis selama sebulan penuh lho. Dengan trial gratis itu, pengguna bisa menjelajahi ribuan film yang tersedia. Menggiurkan bukan?

Hoopla


Sumber foto: Berks Country Public Libraries

Hoopla merupakan layanan situs streaming gratis dan legal. Uniknya, Hoopla memungkinkan penggunanya untuk meminjam film atau serial dalam waktu tertentu. Jadi, penggunanya harus segera menonton film atau serial yang dipinjam sebelum waktu habis. Hanya dengan mendaftarkan diri ke akun Hoopla, kamu bisa mengakses situs ini secara gratis.

Kanopy


Sumber foto: YouTube

Kanopy tampaknya memiliki sistem atau fitur streaming film yang sama dengan Hoopla. Ya, Kanopy merupakan streaming film seperti perpustakaan. Hanya dengan mendaftarkan diri menggunakan kartu perpustakaan publik atau universitas, pengguna bisa meminjam film atau serial TV yang tersedia. Jangan lupa, penggunanya harus cepat-cepat menonton film atau serial TV yang dipinjam ya sebelum waktu habis!

Plex


Sumber foto: Plex Forum

Plex mungkin merupakan satu-satunya situs streaming film atau serial TV yang paling lengkap. Bukan hanya menyediakan ribuan tontonan seru, namun Plex menyajikan fitur permainan atraktif, berita terbaru, hingga pemutar lagu favoritmu. Penggunanya dijamin tidak akan bosan melihat-lihat koleksi film yang disediakan oleh Plex.

Filmrise


Sumber foto: Roku Channel Store

Filmrise menyediakan ribuan film hingga serial TV terbaru secara gratis dan legal. Dengan tampilan beranda yang mudah dan ramah, penggunanya bisa melihat ribuan film dengan beragam genre yang tersedia. Jika ingin melihat film terbaru, penggunanya hanya tinggal mencari kolom New Arrivals.

Itulah deretan situs streaming film selain Gosemut, Narashia, hingga Dramaid yang berhasil dirangkum tim IntipSeleb. Terdapat trial gratis dari HBO GO dan Hulu, hingga perpustakaan film seperti Hoopla dan Kanopy. Manakah situs streaming favoritmu?

Topik Terkait