Keterlibatannya ini berawal dari pesan WhatsApp tahun 2017 yang terbongkar ketika Deepika meminta maal dan hash atau produk ganja. Kehadiran Deepika di Mumbai dijaga ketat oleh pihak kepolisian yang mengerahkan pasukan tambahan.
Ranveer Singh Siap Siaga
Sumber foto: filmbeat.com
Ranveer Singh menerima kemarahan warganet setelah Deepika terlibat kasus dugaan narkoba. Menurut Bollywood Shaadis, mereka mulai menyemarakkan tagar #MaalHaiKya, #BoycottBollywoodDruggies, #DeepikaMaalChats di Twitter dan menghujat habis-habisan sang istri. Mereka juga mengklaim bahwa Ranveer akan jatuh kariernya jika Deepika terbukti bersalah.
Meski begitu, ia tampak tidak terganggu sama sekali dan mulai tidak aktif di media sosial. Bintang film Padmaavat ini terus mendampingi sang istri yang menyalahkan pengungkapan obrolan narkoba pada Karishma Prakash dan manajer bakat Jaya Saha. Ranveer bahkan selalu bergabung dengan Deepika ketika meminta nasihat pada tim hukum mereka.
Dalam foto yang beredar, Ranveer selalu berada disamping Deepika dan berusaha menjauhkan kerumunan dari sang istri. Dengan kaos putih dan masker, mereka tampak berpegangan tangan ketika sampai di Mumbai.
Polisi Mumbai telah berjaga dan mengerahkan keamanan tambahan di kantor NCB menjelang kunjungan Deepika pada hari ini. Namun, belum diketahui apakah Ranveer Singh juga masih tetap bersama Deepika Padukone atau tidak.