Foto : Masala!

India – Sebagai salah satu tokoh publik paling terkenal di India, Shah Rukh Khan sering menjadi perwakilan dalam acara bertaraf internasional di negaranya. Ia pun datang dalam acara penyambutan keluarga Kerjaan Inggris ke India beberapa tahun lalu.

Namun, SRK mengalami kejadian yang menurutnya cukup memalukan saat mencoba mengobrol dengan Pangeran William dan Kate Middleton. Kira-kira apa yang terjadi? Yuk scroll untuk kisah selengkapnya!

Momen Shah Rukh Khan dengan Pangeran William dan Kate Middleton

Foto : Masala!

Sudah banyak anggota Kerajaan Inggris seperti Putri Diana, Kate Middleton, Pangeran William, Ratu Elizabeth II, dan Pangeran Philip yang berkunjung ke negeri Taj Mahal untuk menyaksikan langsung keindahan budaya dan landmark ikoniknya.

Pada tahun 2016, Pangeran William dan Kate Middleton juga pergi ke India. Selama kunjungan itu, mereka berkesempatan bertemu dengan para aktor Bollywood, termasuk Shah Rukh Khan.

Salah satu acara penting dalam kunjungan mereka adalah menghadiri gala amal di Taj Mahal Palace Hotel, Mumbai. Mereka kembali bertemu SRK di acara tersebut dan ketiganya terlihat berbincang sepanjang malam.

Namun, rupanya ada kejadian tak biasa di momen tersebut. SRK membahasnya di sebuah acaa promosi film, bagaimana ia lupa kata dalam bahasa Inggris untuk "palak" (bayam).

"Saat makan malam, aku mencoba menjelaskan hidangan yang mereka santap. Aku kurang paham tentang makanan, dan saat itu aku mencoba menjelaskan 'palak' dalam bahasa Inggris,” kenang Shah Rukh Khan, dikutip dari Masala! pada Kamis, 11 Juli 2024.

Aku bingung mencari orang yang bisa memberi tahuku sebutan 'palak' dalam bahasa Inggris. Aku tidak ingin mengecewakan mereka karena pengetahuan minimku tentang makanan," ia melanjutkan.

Bagaimana denganmu, Inselicious? Apa kamu tahu bahasa Inggris untuk kata ‘bayam’?

Kesan Shah Rukh Khan Pada William-Kate

Foto : Instagram/enews

Di kesempatan lain, King of Bollywood ini juga kembali bercerita tentang pengalamannya bertemu Pangeran William dan Kate Middleton.

"Mereka luar biasa. Mereka sangat ramah, sangat cantik. Aku menghabiskan banyak waktu bersama mereka. Mereka sangat keren, sangat baik, dan sangat normal, yang mungkin tidak terduga,” tutur SRK.

Aku pernah bertemu beberapa bangsawan sebelumnya, tetapi mereka dari generasi yang lebih tua dan rasa hormat sudah terbangun. Namun pertemuan ini terasa sangat mudah, dan mereka seperti pasangan muda biasa. Mereka sangat manis. Aku sangat mengagumi mereka," imbuh pemeran film Don ini.

Pangeran William, Pangeran Wales, juga mengungkapkan kesenangannya berada di India. Beliau bercerita bagaimana India menjadi tempat pertama yang ingin Kate Middleton kunjungi setelah mereka menikah.

Topik Terkait