Foto : Twitter.com/lev_official_

China– Penyanyi solo terbaru LEV atau Wang Zi Hao telah terbukti menjadi bintang yang sedang naik daun secara global. Pasalnya ia telah memenangkan New Artist of the Year di WEIBO MUSIC AWARDS 2023. Acara ini telah digelar di Beijing, Tiongkok pada 26 September 2023 lalu.

Secara khusus dalam sambutannya, ia menyampaikan terimakasih kepada Lay EXO yang telah membimbingnya. Penasaran seperti apakah informasinya? Yuk, intip di bawah ini.

LEV Raih Penghargaan

Foto : Twitter.com/lev_official_

Melansir dari Etnews pada Rabu, 27 September 2023, LEV dikabarkan telah memenangkan New Artist of the Year di WEIBO MUSIC AWARDS 2023. Acara ini telah digelar di Beijing, Tiongkok pada 26 September 2023 lalu.

LEV yang menerima penghargaan hari itu mengatakan jika ia berterimakasih kepada Lay EXO karena telah memberikan ajaran dan bantuan serta mengucapkan terimakasih kepada para penggemar yang sudah mendukungnya.

"Terima kasih atas ajaran dan bantuan Guru Lay. Saya juga berterima kasih atas dukungan para penggemar yang mendukung saya. Sebagai pendatang baru, saya harus banyak belajar, jadi tolong dukung saya. dan tonton saya,” kata LEV dilansir IntipSeleb dari Etnews pada rabu, 27 September 2023.

LEV juga melanjutkan jika ia berharap bisa menunjukkan penampilan yang lebih baik kepada para penggemarnya.

“Saya harap bisa menunjukkan kepada kalian panggung dan penampilan yang lebih baik. “Aku akan terus bekerja keras untuk ini,” lanjut LEV.

Rencana Aktivitas LEV

Foto : Twitter.com/lev_official_

Weibo Music Awards merupakan acara terbesar di Tiongkok dan merupakan upacara penghargaan yang menarik perhatian setiap tahunnya. Meskipun masih pendatang baru, LEV membuktikan popularitas globalnya dengan berdiri bahu-membahu dengan bintang-bintang Tiongkok di 'Weibo Music Awards'.

Secara khususnya, Lay yang memproduseri mini album LEV bertajuk LE'V 1st EP AIBAE, membuatnya semakin spesial dengan memenangkan Producing of the Year Award. Perhatian tertuju pada apa yang akan dilakukan LEV di masa depan, baik di dalam negeri maupun global.

Sementara itu, LEV berencana berkomunikasi dengan penggemar lokal dengan mengadakan LE'V The First Fan Meeting TIME di tiga kota di Jepang dan Makau mulai 28 Sepeteber hingga 14 Oktober 2023 mendatang. (hij)

Topik Terkait