Foto : Instagram/@kareenakapoorkhan

IndiaKareena Kapoor Khan saat ini menjadi perbincangan hangat karena aktris ini bersiap untuk memulai debutnya di salah satu platform streaming dengan film "Jaane Jaan".

Baru-baru ini, Kareena akhirnya buka suara tentang kritik yang dia terima terkait pernikahan beda agama dengan aktor Saif Ali Khan. Kareena beragama HIndu, sedangkan Saif pemeluk Islam.

Dia juga memberikan tanggapan terhadap cibiran yang dia terima mengenai jarak usia 10 tahun dengan suaminya. Apa respons Kareena Kapoor? Intip sama-sama di bawah ini.

Diam-diam Nikahi Saif Ali Khan

Foto : Times of India

Kareena Kapoor memberikan kejutan bagi semua orang saat dirinya diam-diam menikahi aktor Saif Ali Khan dalam sebuah upacara private di Mumbai pada tahun 2012.

Sejak saat itu, orang-orang mulai membicarakan selisih usia 10 tahun antara Kareena dan Saif, serta soal keputusan mereka menikah beda agama.

Kita menghabiskan begitu banyak waktu membahas hubungan beda agama. Yang penting adalah bersenang-senang. Yang paling penting antara Saif dan saya adalah bahwa kami saling menyukai dan menikmati kebersamaan kami,” protes Kareena Kapoor, dilansir dari Pinkvilla pada Selasa, 12 September 2023.

Bagaimana bisa masalah soal apa agama yang dia anut atau berapa usianya menjadi pokok pembicaraan?” imbuh pemeran Kabhi Khushi Kabhie Gham tersebut.

Heran dengan Cibiran Soal Jarak Usia 10 Tahun

Foto : Instagram/therealkareenakapoor

Bukan cuma itu, Kareena Kapoor juga mengaku sangat heran dengan orang-orang yang mempermasalahkan soal jarak usia 10 tahun dirinya dengan Saif Ali Khan. Menurutnya hal itu tidak penting, karena yang terpenting adalah cinta dan hormat.

"Sejak kapan usia menjadi masalah, dia terlihat lebih menarik daripada sebelumnya. Saya senang bahwa saya 10 tahun lebih muda, seharusnya dia yang khawatir. Usia tidak masalah, yang penting adalah rasa hormat dan cinta serta fakta bahwa kami bersenang-senang satu sama lain," tegas Kareena Kapoor. (rth)

Topik Terkait