Jepang – Anime Demon Slayer season 4 telah dikonfirmasi akan tayang melanjutkan season ketiga yang telah berakhir. Meski belum banyak informasi tentang kapan season keempat akan tayang, namun berbagai bocoran dan spekulasi mulai tersebar.
Salah satunya adalah bocoran soal jadwal tayang season keempat. Penasaran? Yuk, intip selengkapnya!
Bocoran Demon Slayer Season 4
Demon Slayer season 4 akan mengangkat arc Hashira Training atau Pelatihan Hashira. Melansir dari Sportskeeda, jika season 4 dari Demon Slayer hanya mencakup arc Pelatihan Hashira, maka kemungkinan akan menampilkan episode dengan jumlah yang sama dengan arc Swordsmith Village.
Hal itu tampaknya mungkin saja terjadi mengingat bahwa arc terbaru nanti bisa dikatakan adalah yang terpanjang dalam seri ini, dan seharusnya diadaptasi dalam dua bagian jika Ufotable ingin menyajikan seluruh cerita dengan lengkap.
Sub-arc Infinity Castle saja akan memerlukan satu season tersendiri yang agar bisa mencakup keseluruhan cerita.
Berdasarkan pola rilis anime Demon Slayer season sebelumnya, penggemar bisa mengharapkan bahwa season 4 akan tayang perdana sekitar musim panas 2024, kemungkinan pada bulan Juli.
Namun dilansir dari Instagram @animsdaily, bocoran menyebutkan bahwa Demon Slayer Hashira Training akan tayang pada musim semi 2024 sekitar bulan April.
Adaptasi Chapter Ini
Season keempat akan mengadaptasi manga mulai dari chapter 128 hingga 136. Di mana pada rentang chapter tersebut, dikisahkan Tanjiro meminta pada agar Gyomei Himejima mau melatihnya menjadi seorang Hashira.
Sayangnya, sang Hashira terkuat tak semudah itu menyetujui permintaan Tanjiro untuk melatihnya. Namun kakak Nezuko itu telah berkeinginan keras dan pantang menyerah mencari cara agar Gyomei mau membimbingnya. (nes)