Foto : Berbagai sumber

Australia – Siapa sangka pemeran Koby di One Piece Live Action ternyata seorang transgender. Ia yang terlahir seorang perempuan merubah jenis kelaminnya sebagai laki-laki.

Ia adalah Morgan Davies. Seperti apa? Intip selengkapnya di bawah ini.

Transgender

Foto : The cinemaholic

Tak hanya Inaki Godoy dan Mackenyu, serial One Piece Live Action juga menghadirkan Morgan Davies sebagai Koby. Dalam serial tersebut, Koby digambarkan sebagai lelaki pengecut dan bermimpi menjadi angkatan laut.

Ia bertemu dengan Luffy dan akhirnya menjadi teman. Berkat Luffy, ia berhasil menjadi angkatan laut dan belajar bertahan di bawah kepimpinan kakek Luffy, Garp.

Selain aktingnya, Koby juga menjadi sorotan lantaran memiliki perawakan yang cantik dan mempesona. Ternyata, Koby diperankan Morgan Davies yang memang terlahir sebagai perempuan.

Namun saat usianya 13 tahun, Morgan Davies memutuskan untuk menjadi transgender dan mengubah jenis kelaminnya sebagai laki-laki.

Setelah mengakui transgender, ia sempat kesulitan mendapatkan pekerjaan.

“Ketika saya pertama kali mengaku sebagai transgender, saya berhenti berakting sebentar, karena tidak hanya tidak ada peran untuk orang transgender pada saat itu. Tetapi saya sangat tidak nyaman dengan diri saya sendiri tentang penampilan saya, bagaimana saya tampil, dan bagaimana saya terlihat di layar, dan bagaimana orang memandang saya," ujar Morgan Davies dalam salah satu wawancara.

Main di Film Evil Dead Rise

Foto : Imdb

Kini, Morgan Davies menjajaki layar lebar. Aktingnya pun mampu membawanya masuk ke dalam beberapa nominasi diantaranya nominasi pemeran utama terbaik dan aktor muda terbaik di AACTA Award, serta nominasi aktor pendukung terbaik di Film Critics Circle of Australia Award lewat film The Tree.

Tak hanya itu, ia juga berperan dalam film horor thriller berjudul Evil Dead Rise sebagai Danny. Namanya semakin tenar setelah berperan menjadi Koby dalam serial adaptasi manga karangan Eiichiro Oda. (hij)

Topik Terkait