China – Dilraba Dilmurat dan Zhao Lusi menjadi perbincangan hangat warganet. Keduanya dibanding-bandingkan karena drama King of the Phoenix atau Wanzha Chaofeng.
Hal ini dikarenakan peran utama yang seharusnya bermain dalam drama tersebut. Lantas, seperti apa? Intip selengkapnya di bawah ini.
Dibanding-bandingkan
Drama King of the Phoenix atau Wanzha Chaofeng sebentar lafi akan memulai proses pengerjaan syutingnya. Namun, pemeran utamanya menjadi bahan perbincangan.
Sebab, dari awal drama King of the Phoenix disebut-sebut akan diperankan oleh Dilraba Dilmurat. Namun, ternyata karakter utamanya itu justru diperankan oleh Zhao Lusi.
Hal ini membuat para penggemar jadi saling membandingkan idola mereka satu sama lain. Apalagi, keduanya dinilai memiliki visual yang mempesona sampai bakat akting yang juga mumpuni.
"Banyak fans yang ingin Dilraba Dilmurat berakting, ada apa dengan fansnya? Di Lieba memiliki pertunjukan film dan drama televisi bunga 90,” kata netter.
"Dilraba Dilmurat tidak mengatakan bahwa dia akan berakting, jangan lebih emosional dari penggemar, oke, itu hanya rumor. siapa pun yang menghubungi siapa diantara keduanya, tidak ada hubungannya dengan kita,” sambung netter.
”Jangan bawa Dilraba Dilmurat disini." bela netter.
"Zhao Lusi juga tidak mempermasalahkan tentang hal ini." kata netter, dikutip dari Weibo, Senin, 21 Agustus 2023.
Kasus yang Sama
Perbandingan amukan warganet tak terjadi sekali saja kepada Dilraba Dilmurat. Sebelumnya, Dilraba Dilmurat diketahui telah menyelesaikan cerita di drama The Legend of Anle.
Namun drama ini malah menuai nyinyiran warganet. Hal ini dikarenakan gaun pengantin Dilraba Dilmurat ternyata dipakai juga oleh aktor pemeran pendukungnya.
Keduanya memakai gaun pengantin yang sama berwarna merah dengan corak putih dan juga mahkota di kepala. Langsung saja warganet mengkritik dan menilai bahwa seharusnya keduanya memakai gaun pengantin yang berbeda.
"The Legend of Anle sepertinya menggunakan baju pernikahan sang pahlawan wanita dengan peran pendukung wanita di luar episode keempat.Ada satu hal yang perlu dikatakan, peran pendukung wanita memang lebih cantik daripada pemeran utama wanita?" kata netter. (Cy)