IntipSeleb Asia – Priyanka Chopra dan Nick Jonas diketahui tengah berada di India beberapa hari belakangan. Keduanya datang menghadiri acara Nita Mukesh Ambani Cultural Centre (NMACC).
Namun yang menjadi sorotan, Priyanka Chopra kedapatan mengunjungi Kuil Siddhivinayak bersama anak pertamanya, Malti Marie. Kehadirannya ini pun menjadi perdebatan warganet. Seperti apa? Scroll artikelnya di bawah ini.
Kunjungi Kuil Siddhivinayak
Priyanka Chopra mengunggah potretnya selama seminggu di India. Ia kedapatan mengunjungi Kuil Siddhivinayak bersama Malti Marie untuk pertama kalinya setelah kelahirannya.
Dalam akun Instagramnya, Priyanka terlihat menggendong Malti dan mengenakan pakaian tradisional. Duo ibu dan anak itu terlihat berdiri di depan patung Dewa Ganesha di dalam kuil.
“Perjalanan pertama MM ke India harus diselesaikan dengan restu Shree Siddhivinayak #HanumanJayanti #GanpatiBappaMorya,” tulis Priyanka Chopra, di akun Instagramnya, Jumat, 7 April 2023.
Hal ini pun menjadi perbincangan hangat bagi warganet. Apalagi kedua orang tua Malti Marie menganut agama yang berbeda. Seperti yang diketahui, agama Nick Jonas adalah Kristen, sedangkan agama Priyanka Chopra adalah Hindu.
Kunjungannya ke Kuil Siddhivinayak pun dinilai bahwa anak mereka akan memeluk agama Hindu seperti ibunya.
“Malti Marie selamat datang di keyakinan kami,” ucap netter.
“Senang sekali Anda mengajarinya tradisi India sedini mungkin! Terima kasih telah membagikan pentingnya budaya kami kepada semua pengikut Anda, selamat datang Marie,” ucap netter.
”Hindu yang sebenarnya,” sambung netter.
Rilis Film Baru
Di sisi lain, artis India yang sempat diisukan dekat dengan Shah Rukh Khan ini mempromosikan film terbarunya berjudul Citadel. Dalam konfrensi pers, Priyanka Chopra mengungkap kisah filmnya ini.
“Cerita ini terjalin erat dengan para pemeran pengganti. Yang sangat menarik dari potongan aksi besar ini adalah bahwa mereka diresapi dengan drama dan penceritaan,” kata Priyanka Chopra, dikutip dari ETimes.
“Kita dapat melihat banyak tentang karakter ini, bagaimana mereka secara fisik berinteraksi, bukan hanya urutan aksi yang hebat tetapi ada drama di jantung masing-masing dari mereka, jadi ada semacam cerita yang terjalin di semua aksi. Dan itu sangat keren dan baru bagi saya." sambungnya.
Film Citadel diketahui akan dirilis pada 28 April 2023. (bbi)