IntipSeleb – Virus corona semakin hari semakin mengkhawatirkan. Hal ini lah yang juga memaksa dua bintang Bollywood, Hrithik Roshan dan Salman Khan menunda konser Internasional mereka yang harusnya digelar beberapa bulan mendatang.
Keduanya dijadwalkan menggelar tur konsernya di Amerika Serikat. Namun karena virus ini semakin meluas, maka diputuskan untuk menunda konser. Diketahui, virus corona sudah menyebar ke 128 negara dan 100 ribu lebih orang dinyatakan positif terinfeksi. Simak ulasannya berikut.
Hrithik batal gelar tur konser
Sumber foto: Mumbai Mirror
Dilansir dari Mumbai Mirror, 13 Maret 2020, Hrithik Roshan siap memulai tur Internasional untuk bertemu penggemarnya pada 10 April 2020. Mantan suami Suzzane Khan ini dijadwalkan menyambangi sejumlah kota di Amerika Serikat, seperti Chicago, New Jersey, Dallas, San Jose, Washington dan Atlanta.
Namun karena khawatir risiko virus corona, Hrithik dan pihak penyelenggara memutuskan untuk menunda acara. Belum diketahui sampai kapan konser ini ditunda. Tanggal baru akan diumumkan setelah virus corona mulai stabil.
"Hrithik dan penyelenggara akan mencari tahu tanggal baru setelah skenario kesehatan global stabil. Turnya ditunda," begitu isi keterangan dari pihak Hrithik Roshan.
Salman Khan juga tunda konser di Amerika
Sumber foto: Mumbai Mirror
Tidak hanya Hrithik, Salman Khan yang sudah siap untuk pergi ke Amerika Serikat juga terpaksa membatalkan rencananya. Salman dijadwalkan untuk konser tahunan yang diselenggarakan saudaranya, Sohail Khan. Tapi konser itu juga dilaporkan ditunda. Hal ini dibenarkan oleh seorang sumber dari Salman.
"Tidak disarankan untuk bepergian saat ini. Kami akan mengumumkan tanggal baru setelah ketakutan mereda," begitu pernyataan dari pihak Salman Khan.
Mantan kekasih Katrina Kaif itu seharusnya melakukan tur Amerika Serikat antara 3 April dan 12 April. Tapi sayangnya, konser itu terpaksa ditunda demi menghindari kasus virus corona yang semakin menyebar.
Tidak hanya konser, film Salman Khan berjudul Radhe Your Most Wanted Bhai yang dijadwalkan rilis pada 22 Mei 2020 juga dikabarkan mengalami penundaan karena virus corona atau COVID-19.
Baca juga: Peluk dan Cium Fans Cilik, Salman Khan Didoakan Cepat Menikah