Foto : IntipSeleb.com

IntipSeleb Asia – Festival Hindu yakni Ganesh Chaturthi kerap dirayakan oleh artis India yang jatuh setiap tanggal 31 Agustus. Namun, beberapa artis India yang merayakan festival ini ternyata tak hanya yang beragama Hindu saja.

Beberapa dari mereka menjadi sorotan lantaran beragama muslim dan menuai kritik tajam. Bahkan, salah satu dari mereka memutuskan pindah agama. Siapa saja mereka? Langsung scroll artikelnya!

Shah Rukh Khan

Foto : instagram/iamsrk

Shah Rukh Khan baru-baru ini mengunggah patung Dewa Ganesha, dewa bagi umat Hindu di akun media sosial Instagramnya. Ia kedapatan merayakan festival tersebut bersama istrinya, Gauri Khan yang beragama Hindu.

“Ganpatiji disambut pulang oleh si kecil dan aku... Modaks setelah itu enak... Pembelajarannya adalah, melalui kerja keras, ketekunan & iman kepada Tuhan, kamu dapat meenghidupkan impianmu. Selamat Ganesh Chaturthi untuk semuanya,” tulis Shah Rukh Khan dikutip Instagramnya @iamsrk.

Langsung saja, unggahan itu menuai sorotan dan kritik tajam dari warganet. Sebab, Shah Rukh Khan yang beragama Islam tak dianjurkan untuk merayakan festival agama lain.

Salman Khan

Foto : Instagram/beingsalmankhan

Salman Khan yang juga beragama muslim kedapatan merayakan Ganesh Chaturthi beberapa hari yang lalu di kediaman mereka. Ia merayakan bersama Arpita Khan dan Aayush Sharma, adik dan adik iparnya.

Sama dengan Shah Rukh Khan, Salman Khan juga menuai kritik tajam dan dinilai melenceng dari ajaran agama Islam.

Katrina Kaif

Foto : instagram/katrinakaif

Katrina Kaif yang terlahir dengan ajaran beda agama. Ibunya beragama Kristen sedangkan ayahnya agama Islam. Meski begitu, ia lebih banyak belajar tentang agama Islam.

Ia juga kedapatan merayakan festival Hindu. Ia merayakan bersama dengan Salman Khan di kediamannya. Hubungan antar mantan kekasih ini memang sangat harmonis walau Katrina Kaif sudah menikah dengan Vicky Kaushal.

Saif Ali Khan

Foto : times of india

Saif Ali Khan yang besar dengan ajaran agama Islam ini juga kedapatan merayakan festival hindu yakni Ganesh Chaturthi. Ia merayakan dengan istrinya, Kareena Kapoor yang beragama Hindu.

Ia pun kemudian mendapat cibiran keras lantaran beragama Islam dan memiliki nama yang agamis. “Saif bukan muslim. Hanya dengan nama tidak bisa menjadi seorang Muslim. islam tidak memperbolehkan seseorang menikah dengan non muslim. Tetapi jika seseorang melakukan ini, dia keluar dari Islam. Jadi sekarang tidak masalah kepada siapa dia menyembah," kata netter.

Namun diketahui, ia sebelumnya memutuskan pindah agama dan menjadi seorang atheis. Menurut Saif Ali Khan, memiliki agama membuat hidupnya semakin ruweh.

Alia Bhatt

Foto : instagram/aliabhatt

Alia Bhatt yang juga diketahui beragama Islam, merayakan Ganesh Charturi bersama teman-temannya. Ia bahkan menulis pesan bahagia dan doa di perayaan festival Hindu tersebut.(prl).

Topik Terkait