Foto : IntipSeleb

IntipSeleb – Donnie Yen siap merilis film barunya bertajuk Enter the Fat Dragon. Film ini begitu berbeda dengan film terakhirnya, Ip Man 4: The Finale. Tidak hanya karakter, tapi juga penampilannya yang sukses membuat pangling.

Baca juga: Film Donnie Yen Usai Ip Man 4: The Finale

Film ini akan tayang bertepatan dengan momen tahun baru Imlek. Dan tampaknya, sulit bagi Donnie Yen untuk meraih box office untuk film terbarunya ini. Kenapa ya kira-kira? Berikut fakta film Enter the Fat Dragon.

Genre komedi-aksi

Sumber foto: Jaynestars

Berbeda dari karakter yang dimainkan sebelumnya, sebagai Ip Man, legenda beladiri yang memiliki karakter lembut dan sederhana, di film ini Donnie Yen akan menciptakan karakter segar untuk membuat penggemarnya senang. Hal ini lantaran film Enter the Fat Dragon lebih mengusung tema komedi yang dibalut dengan aksi.

Polisi bertubuh gemuk

Sumber foto: Taiwan News

Penampilan Donnie Yen dalam film ini pun dibuat berubah drastis. Jika sebelumnya, aktor 56 tahun ini tampil dengan tubuh ramping berbalut jubah kung fu, kini Donnie menjadi polisi yang kerap memakai baju kasual dengan tubuh yang sangat besar.

Bahkan bobot tubuhnya mencapai 120kg. Ini karena karakter yang dimainkannya, bernama Fallon Chu mengalami patah hati setelah ditinggalkan oleh tunangannya hingga membuatnya melampiaskan kesepiannya dengan terus makan.

Riasan khusus

Sumber foto: Taiwan News

Tapi tenang, tubuh gemuk Donnie Yen di film Enter the Fat Dragon ini tidaklah sungguhan. Dikutip dari Taiwan News, seorang sumber dari pihak produksi, Sky Films mengatakan tubuh gemuk Donnie Yen hanya lah bagian dari tata rias khusus. Suami Cissy Wang ini tidak benar-benar membesarkan tubuhnya.

Tayang di momen tahun baru Imlek

Sumber foto: The Star Online

Enter the Fat Dragon sendiri akan tayang di momen tahun baru Imlek pada 23 Januari 2020. Di Indonesia sendiri, Tahun Baru Imlek jatuh tepat pada Sabtu, 25 Januari 2020.

Biasanya, momen tahun baru ini memang dinikmati untuk berlibur. Sehingga dianggap waktu yang tepat untuk merilis karya terbaru sebagai pengisi liburan. 

Saingan sama film Jackie Chan

Sumber foto: Taiwan News – imdb

Namun tampaknya sulit bagi Donnie Yen mendapatkan box office untuk film terbarunya kali ini. Ini karena di waktu yang hampir bersamaan, aktor laga lainnya yang juga begitu terkenal, Jackie Chan akan merilis film barunya berjudul Vanguard.

Ini berarti film Donnie Yen dan Jackie Chan akan sama-sama bersaing di bioskop. Rencananya, film Vanguard milik Jackie dirilis pada 25 Januari 2020.

Baca juga: Donnie Yen Jadi Polisi Gendut di Film Baru, Bikin Pangling

Topik Terkait