Foto : ChinafilmInsider

Sumber Foto: People

Pada Kamis, 26 Desember 2019, Real Kungfu melalui akun Weibo resmi menyatakan bahwa mereka telah menggunakan logo tersebut selama 15 tahun. Tertulis pula jika dahulu, memang sempat ada permasalahan atas penggunaan logo. Namun, hal tersebut telah disetujui oleh pihak berwenang Tiongkok.

“Kami bingung. Kami dituntut setelah bertahun-tahun kemudian,” tulis perwakilan Real Kungfu, dikutip dari Reuters

Real Kungfu sendiri telah berdiri sejak tahun 1990 dan memiliki gerai yang tersebar di 57 kota di Tiongkok. Restoran ini dikenal dengan hidangan rice bowl serta menjual makanan khas Tiongkok lainnya. 

Kasus mengenai hak cipta ini mencuat saat Tiongkok tengah meningkatkan perlindungan terhadap hak kekayaan intelektual. Para pejabat dituduh menutup mata terhadap pelanggaran merek dagang yang merugikan perusahaan asing, tetapi baru-baru ini berjanji untuk meningkatkan penegakan hak kekayaan intelektual.

Topik Terkait