IntipSeleb – Drama China kini mulai mampu menyaingi Drama Korea. Masyarakat Indonesia mulai melirik pada drama-drama produksi China tersebut. Terkait hal itu, kalian juga patut menantikan drama-drama China yang akan tayang 2020 mendatang.
Kali ini, IntipSeleb merekomendasikan 10 Drama China bergenre romantis yang dibintang bintang-bintang ternama mulai dari Jerry Yan, Xiao Zhan, Dylan Wang sampai Kris Wu eks EXO. Penasaran? Yuk Intip.
Count Your Lucky Stars
Drama berjudul Count Your Lucky Stars ini dibintangi Jerry Yan dengan Shun Yue, yang diketahui pernah berperan sebagai Shan Cai di remake Meteor Garden 2018. Drama yang sebelumnya berjudul The Exchange Luck ini mengangkat cerita tentang seorang pengusaha sukses yang arogan bernama Lu Xhingcheng (Jerry Yan) dan seorang desainer yang sangat sial bernama Tong Xiaoyou (Shun Yue). Dua orang itu bertukar nasib setelah enggak sengaja berciuman.
Baca juga: Intip Penampilan Perdana Jerry Yan dan Shen Yue di Drama Terbaru
Legend of Fei
Sumber foto: My Drama List
Legend of Fei dibintang oleh Wang Yibo dan Zanilia Zhao. Drama ini menceritakan tentang seorang putri bernama Zhou Fei (Zanilia) dari salah satu keluarga terpandang di Jianghu yang kabur di usia 13 tahun. Dia pun bertemu Xia Yun (Wang Yibo), setelah dia menyelamatkannya dalam sebuah pertemuan tak terduga. Mereka bertemu lagi tiga tahun kemudian, tapi dalam kondisi dikejar-kejar oleh musuh yang mencoba membunuh keduanya.
Baca juga: Bintangi Legend of Fei, Wang Yibo Diterpa Rumor Buruk
Spirit Realm
Sumber foto: My Drama List
Fan Chengcheng melakukan debut aktingnya di drama Spirit Realm ini. Drama tersebut dibintanginya bersama Cheng Xiao anggota grup K-pop, Cosmic Girl. Drama ini menceritakan seorang pria muda tanpa ingatan yang berasal dari garis keturunan surgawi. Drama ini merupakan salah satu jenis petualangan yang berfokus pada perjalanan pahlawan utama untuk tumbuh lebih kuat.
Baca juga: 6 Fakta Fan Chengcheng, Idol China Disebut Jodoh Rose Blackpink
Ling Long
Sumber foto: My Drama List
Drama ini dibintangi aktor muda Lin Yi dan Angel Zhao. Ling Long mengisahkan tentang perjuangan Yuan Yi (Lin Yi) menyelamatkan daerah tempat tinggalnya dengan bantuan gadis bernama Ling Long (Angel Zhao) yang memiliki kekuatan spiritual yang kuat dari dewa.
Baca juga: 5 Fakta Angel Zhao Pasangan Lai Kuanlin di Drama First Love
The Oath of Love
Sumber foto: My Drama List
Drama ini paling ditunggu penggemar Xiao Zhan. Drama bergenre romantis ini menceritakan tentang sulitnya kehidupan yang dijalani Lin Zhi Xiao (Yang Zi) saat dia akan lulus dari universitas. Sampai akhirnya, dia bertemu dengan Gu Wei (Xiao Zhan), dokter yang merawat ayahnya. Mereka pun saling mengenal hingga saling jatuh cinta. Tapi kisah cinta mereka tidak berjalan mulus dan banyak rintangan yang mereka hadapi sampai akhirnya mereka menyadari kalau mereka diciptakan untuk satu sama lain.
Baca juga: 4 Drama Xiao Zhan di 2020, The Oath of Love Paling Ditunggu
Marry Me
Sumber foto: My Drama List
Drama ini dibintangi dua aktor muda, Xing Zhaolin dan Xiao Yan. Marry Me menceritakan kisah seorang pengusaha sukses bernama Long Yao (Xing Zhao Lin) dengan seorang guru yang buta, Ju Lin'er (Xiao Yan). Long Yao sempat meremehkan Ju Lin'er yang meminta izin untuk mendirikan sebuah tenda. Dia pun sempat menertawakan Ju Lin'er hingga tanpa dia sadari, kalau dirinya sudah jatuh cinta.
The King's Avatar 2
Sumber foto: Soompi
The King's Avatar mengisahkan tentang seorang ahli game online bernama Ye Xiu (Yang Yang). Tapi karena keadaan, dia dikeluarkan dari tim profesionalnya. Namun setelah 10 tahun berlalu, Ye Xiu kembali bermain dan perjalanannya kembali ke puncak dimulai. Season 2 drama ini bakal tayang di 2020.
Ever Night: Season 2
Sumber foto: My Drama List
Series kedua drama Ever Night ini dibintangi oleh Dylan Wang, aktor muda yang namanya terkenal berkat Meteor Garden 2018. Di drama ini, dia akan beradu akting dengan Ireine Song. Drama Ever Night: Season 2 ini menceritakan perjuangan Ning Que (Dylan Wang) mendapatkan keadilan bagi keluarganya. Dalam perjalannya, dia bertemu dengan teman kecilnya, Sang Sang (Ireine Song) yang terancam dibunuh. Karena tidak ingin melihat temannya terluka, Ning Que pun berusaha melindunginya.
Baca juga: Makin Kenal Sama Dylan Wang, Dao Ming Si Meteor Garden 2018
Midsummer Is Full of Hearts
Midsummer Is Full of Hearts merupakan drama yang diadaptasi dari drama Korea Selatan yang populer di tahun 2004 yakni Full House. Drama yang dibintangi Timmy Xiu dan Yang Chaoyue ini menceritakan tentang seorang komposer wanita yang tidak berbakat hingga menimbulkan kontroversi sejak awal kariernya. Komposer ini juga diceritakan begitu dibenci karena nadanya yang tidak konsisten. Namun tiba-tiba muncul seorang superstar egois dan keduanya pun terlibat kisah cinta tak terduga.
Baca juga: Fakta Midsummer Is Full of Hearts, Drama Cina Adaptasi Full House
The Golden Hairpin
Drama China lainnya yang patut dinantikan di tahun 2020 adalah drama yang dibintangi mantan member EXO, Kris Wu dan Yangzi berjudul The Golden Hairpin. Drama berkisah tentang detektif wanita bernama Huang Zixia (Yangzi) yang buron karena dituduh membunuh seluruh keluarganya. Dia bertekad menemukan pembunuh sebenarnya. Hingga suatu saat dia bertemu dengan Pangeran Kui (Kris Wu) yang memberi penawaran untuk saling membantu.
Baca juga: Kris Wu dan Yang Zi Dijodohkan di Drama The Golden Hairpin