Foto : One Piece

IntipSeleb – Penggemar One Piece semakin membabi buta. Sebab, teka-teki kisah Luffy dan kru awak Topi Jerami menuai rasa penasaran.

Di manga One Piece 1039 akan berfokus pada pertemuan Zoro dengan sosok misterius. Di sisi lain, kekuatan Momonosuke tiba-tiba bangkit dan menjadi besar. Lantas, apa saja yang terjadi? Langsung scroll aritkelnya di bawah ini.

Zoro Ditemui Sosok Misterius

Foto : berbagai sumber

Manga One Piece 1039 akan diawal dengan pertemuan Zoro yang ditemui oleh sosok misterius. Sosok tersebut berupa kerangka yang membawa sabit besar di tangannya,

Sosok tersebut secara mendadak mendekati Zoro di saat kondisi wakil Luffy itu tengah sekarat. Melansir AnimeNetwork, sosok misterius diduga merupakan dewa kematian yang merupakan jiwa dari Enma.

Enma sendiri merupakan jiwa yang terdapat dalam pedang yang diberikan teman kecil Zoro, Hyori kepadanya. Saat itu pedang Zoro yang bernama Shushui itu hancur sehingga Hyori memberikan Enma kepadanya.

Penggemar menebak jika sosok itu merupakan jiwa pedang Enma yang ingin menyelamatkan Zoro dari kondisinya yang sekarat. 

Namun di sisi lain, penggemar juga menduga bahwa itu adalah dewa kematian. Sebab, Zoro selalu mendapat luka yang kritis dan mencolok di setiap pertarungannya.

Tak hanya itu, Zoro juga selalu dikaitkan dengan dewa kematian pada chapter 84 saat ia melawan Tako Hachi. Ia juga menerima luka serius dari Mihawk yang membuat tubuh Zoro babak belur dan mendapat pengobatan intensif.

Lantas, apakah sang pendekar menemui ajalnya?

Kekuatan Momonosuke Bangkit

Foto : pikiranrakyat

Di sisi lain, Momonosuke tengah dalam kondisi mencoba menangkap awan api Kaido dan mengalahkannya. Namun percobaannya itu tengah diganggu dengan pertarungan Yamato melawan Kazenbo.

Momonosuke juga dikaitkan dengan teori mengenai buah iblis dan kehadiran Zunisha. Kehadiran Zunisha ini dapat dikaitkan kemungkinan buah iblis berkaitan dengan Momonosuke. Buah tersebut adalah Uo Uo no Mi.

Jika kemungkinan tersebut benar, maka kekuatan Momonosuke akan menjadi lebih besar dan bangkit dua kali lipat. Ia diperkirakan akan berubah menjadi naga dan mengembangkan buah iblis yang dimakannya.

Penasaran dengan kisah lengkapnya? Jangan lupa untuk terus ikuti manga One Piece 1039 ya! (jra)

Topik Terkait