Foto : Berbagai sumber

IntipSeleb – Record of Ragnarok atau Shuumatsu no Valkyrie dalam manganya sudah memasuki chapter ke-52. Di chapter terbaru, pembaca masih akan diperlihatkan tentang pertarungan Buddha melawan Zerofoku dalam bentuk Hajun. 

Di tengah pertarungan, tiba-tiba muncul Hades yang mengungkap misteri Hajun yang ternyata merupakan raja iblis dunia akhirat. Lantas, seperti apa bocoran tentang manga Record of Ragnarok? Berikut selengkapnya di bawah ini. 

Misteri Raja Iblis Hajun


Sumber foto: Otakusnotes

Pada chapter sebelumnya, pertarungan Buddha melawan Zerofuku dalam bentuk Hajun masih berlangsung sengit. Namun tampaknya, pertarungan mulai didominasi oleh Hajun dengan serangan bertubi-tubi ke arah Buddha. 

Bentuk Hajun kemudian berubah drastis dengan tubuh kekar dan tanduk hitam besar di sisi kanan dan kirinya. Tinggi tubuh Hajun juga dua kali lipat lebih tinggi dari tubuh Buddha. Sosok baru Hajun yang muncul membuat penonton antara manusia dan dewa ini melongo. Mereka terkejut sebab sosok tersebut terlihat sangat menyeramkan. 

Namun, hal itu tidak mempengaruhi Buddha. Ia justru menanyakan keberadaan Zerofuku yang sebelumnya bertarung dengannya. Namun, Hajun menjawab bahwa Zerofuku sudah tidak ada lagi. Kini, Hajun sepenuhnya mengendalikan tubuh Zerofuku. 

Sontak, semua penonton pun tampak kebingungan dan bertanya-tanya. Sebab, Hajun dinilai mengerikan bagi kaum dewa. Secara tiba-tiba, muncul Hades yang juga menonton pertarungan Hajun melawan Buddha. Beberapa kalangan dewa yang kaget melihat Hades datang, mulai menanyakan alasannya. Ia pun kemudian membeberkan bahwa Hajun yang tengah melawan Buddha merupakan raja iblis dari dunia akhirat. 

Ia merupakan sebuah legenda di dunia akhirat yang menguasai iblis dari surga keenam. Bahkan, walau dia yang membuat aturan dari dunia akhirat, Hades mengaku belum pernah melihat sosok Hajun yang berubah seperti saat bertarung dengan Buddha. 

Sambil menonton, Hades ternyata memiliki misi sendiri untuk mencari tahu tentang perubahan dewa Valhalla yang tiba-tiba berubah menjadi raja iblis yang melegenda. Apalagi, ia juga masih kesal sebab adiknya, Poseidon mati saat bertarung melawan manusia. 

Mata Kiri Buddha Tertusuk

Foto : berbagai sumber

Pertarungan Buddha dan Hajun pun semakin memanas. Sayangnya, Hajun terus-terusan menyerang Buddha dengan semua kekuatan yang ia miliki. 

Bahkan, Hajun kemudian mengeluarkan pedang dari tangannya dan menyerang Buddha secara brutal. Tidak cukup dengan serangan pedang, Hajun kemudian mengubah bentuk pedang tersebut menjadi ikal dan menyerang berputar-putar. 

Serangan ini kemudian mengenai mata kiri Buddha walau ia berhasil menghalangi serangan brutal dari Hajun. Lantas, apakah Buddha akan berakhir dan kalah? Jangan lupa untuk saksikan terus manga Record of Ragnarok ya. (why)

Topik Terkait