Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb – Anak-anak Jackie Chan menjadi sorotan karena permasalahan yang mereka hadapi. Jackie memiliki dua anak dari dua wanita yang berbeda. Meski dikenal sebagai aktor yang sukses, tapi Jackie terbilang kurang berhasil dalam mendidik anaknya.

Bahkan satu anaknya, tidak mengakui Jackie Chan sebagai ayahnya.mTapi selain Jackie Chan, masih ada anak-anak artis China lainnya yang juga tidak lepas dari sorotan publik. Siapa saja mereka? Scroll artikel berikut untuk melihat daftarnya. 

Donnie Yen

Foto : Instagram/@donnieyenofficial

Donnie Yen merupakan salah satu aktor laga yang luar biasa. Keberhasilannya membawakan karakter sebagai Ip Man, guru besar dalam praktisi ilmu bela diri Cina membuat karakter sosok itu begitu melekat padanya. Tidak heran, keluarganya pun ikut menjadi sorotan seiring dengan kesuksesannya.

Donnie Yen kerap mengajak dua anak dari pernikahannya dengan Cissy Wang, Jasmine dan James Yen ke acara premier filmnya. Padahal, Donnie tidak hanya memiliki dua orang anak. Dia mempunyai satu putra lainnya bernama Jeff atau yang bernama asli Man Zeok Yen dari pernikahan sebelumnya dengan Zing Ci Leung. 

Saat ini, Jeff sudah dewasa sehingga dia jarang tampil bersama keluarga baru ayahnya. Meski begitu, Jeff tampaknya sudah menerima kehadiran kedua adik tirinya yang usianya baru menginjak 16 dan 13 tahun. Mereka kerap terlihat bercanda dan tertawa bersama.

Andy Lau

Foto : Berbagai sumber

Anak artis lain yang tidak kalah mencuri perhatian adalah Hanna Lau, putri tunggal dari Andy Lau dan Carol Chu. Keduanya begitu tertutup soal kehidupan putrinya dan tidak mau menampilkan potret sang buah hati di publik.

Tapi belum lama ini, Andy Lau mengaku dirinya mudah marah ketika mengajarkan sang anak. Diketahui, karena pandemi virus corona (COVID-19) anak dari aktor 59 tahun ini juga belajar online dari rumah. Andy Lau dan istrinya, Carol Chu pun bekerja sama dalam mengurus pendidikan anak mereka.

Namun Andy Lau kerap merasa frustasi ketika Hanna Lau kesulitan untuk memahami pelajarannya. Padahal, Andy Lau diberi gelar ayah yang selalu mengatakan 'ya' pada anaknya. Dia pun terlihat begitu dekat dengan Hanna Lau.

Jet Li

Foto : IntipSeleb.com

Anak Jet Li yakni Jane dan Jada Li juga tidak lepas dari sorotan publik karena kecantikan mereka. Pada Juni 2020 lalu, Jada Li, anak bungsu Jet Li dan Nina Li Chi terang-terangan mengungkapkan depresi yang dialaminya. Jada mengaku depresi itu semakin memburuk saat pandemi COVID-19.

Tidak hanya itu, Jane Li juga pernah menuliskan surat terbukan untuk sang ibu melalui media sosialnya. Memberikan ucapan ulang tahun, Jane mengungkapkan hal yang tak terduga terkait metode asuh ibunya, di mana hal itu sering tidak disetujuinya. 

Saat ini, Jane dan Jada Li tengah sibuk mengenyam pendidikan di Amerika. Potret kebersamaan mereka juga begitu langka sebab keluarga aktor 57 tahun itu selalu tertutup pada publik.

Aaron Kwok

Foto : Berbagai sumber

Menikah dengan Moka Fang pada 2017 lalu, Aaron Kwok kini dikaruniai dua orang anak, yang bernama Chantelle dan Charlotte. Baru-baru ini, Aaron mencuri perhatian karena mengajarkan anaknya untuk berhemat sejak kecil, seperti meminta ibu mertuanya untuk berbelanja baju anak di toko pakaian dengan diskon.

Sikap Aaron Kwok ini sangat berbeda dengan perlakuan kepada istrinya. Moka Fang yang selalu membeli barang-barang mewah. Aaron Kwok tidak membatasi kebiasaan sang istri dalam menghambur-hamburkan uang. Bahkan ketika pandemi virus corona (COVID-19) melanda, ia berpesta di kapal pesiar dan makan siang dengan penuh kemewahan. 

Jackie Chan

Foto : berbagai sumber

Jackie Chan memiliki dua anak dari dua wanita yang berbeda, yakni Jaycee Chan dan Etta Ng. Anak-anak Jackie kerap menjadi sorotan karena kontroversi yang dilakukannya. Seperti Jaycee yang tertangkap narkoba pada Agustus 2014, setelah ketahuan menyimpan 100g mariyuana dan dites positif menggunakan narkoba.

Pengadilan di Beijing menjatuhkan hukuman enam bulan penjara untuk Jaycee. Hal ini tentu membuat Jackie Chan merasa malu. Pasalnya, Jackie merupakan salah satu Duta Narkoba sejak 2009 lalu.

Di puncak kariernya, Jackie Chan menghebohkan publik dengan kabar perselingkuhannya dengan Miss Asia 1990 yang juga aktris Elaine Ng Yi-Lei pada tahun 1999. Dari hubungan gelapnya, Jackie Chan dikaruniai satu orang putri bernama Etta Ng. 

Tapi kabarnya Jackie tidak mengaku Etta sebagai anaknya. Begitu pun dengan Etta Ng yang mengatakan kalau dia sama sekali tidak kenal dengan sosok ayahnya itu. Etta Ng pun semakin menjadi sorotan karena pertengkarannya dengan sang ibu. Hal ini diduga karena ibunya tidak merestui hubungan sesama jenisnya dengan Andi Autum.

Etta dilaporkan kabur dari rumah dan memilih tinggal dengan kekasihnya. Sampai akhirnya pada November 2018, saat usianya baru menginjak 19 tahun, Etta Ng mengumumkan keputusannya untuk menikahi pacar perempuannya itu.

Itu tadi anak-anak artis China yang mencuri perhatian publik. Seperti kedua anak Jackie Chan, Jaycee Chan dan Etta Ng yang menjadi perbincangan karena kontroversi mereka.

Topik Terkait