Foto : Instagram/@fanbingbing_official

IntipSeleb – Fan Bingbing selalu mencuri perhatian publik dengan kehidupannya saat ini. Bintang film Iron Man 3 itu dilaporkan harus menjual beberapa barang mewahnya demi memenuhi kebutuhan hidup.

Hal itu lantaran ia terlibat skandal pajak tiga tahun yang lalu dan kariernya langsung menurun. Baru-baru ini, warganet dihebohkan dengan beberapa lukisan yang dimiliki Fan Bingbing dan bernilai jutaan dolar. Penasaran? Simak artikelnya!

Diminta Jualan Baju


Sumber foto: 8days.com

Fan Bingbing harus kehilangan US$ 176 juta atau sekitar Rp2,4 triliun karena denda usai skandal pajak. Sayangnya, aktris 39 tahun ini juga dikabarkan dilarang berakting selama beberapa tahun karena China tidak memandang baik selebriti yang melanggar hukum.

Hal ini sejalan dengan karier Fan Bingbing yang sudah jarang tampil di layar kaca. Bahkan, ketika dia hadir di beberapa acara off air, banyak publik yang mengkritik penampilannya yang dianggap berubah.

Terlepas dari hal itu, banyak laporan yang mengklaim bahwa Fan Bingbing harus menjual beberapa pakaiannya dengan harga murah demi memenuhi kebutuhan hidup. Hal tersebut lantaran ia tidak lagi memiliki tawaran untuk berakting. Di tahun 2019, laporan mengatakan bahwa Fan Bingbing terlihat menjual beberapa pakaiannya di situs online dan kini ia didesak melakukan hal yang sama.

Temukan Hal Mengejutkan

Foto : 8days.com

Baru-baru ini, penggemar menemukan barang yang mengejutkan yang dimiliki oleh mantan tunangan Li Chen tersebut. Ketika Fan Bingbing mengunggah foto selfie, warganet salah fokus pada lukisan hitam putih di belakang kepalanya. Menurut warganet, lukisan tersebut diyakini sebagai karya pelukis terkenal Bada Shanren atau Zhu Da.

Selain memiliki nilai sejarah yang luar biasa, pelukisnya meninggal pada tahun 1705. Lukisan itu dibeli oleh pembeli anonim dalam lelang seni seharga 43,7 juta yuan atau sekitar Rp94 miliar. Bukan itu saja, dalam video lain ketika Fan Bingbing membagikan potret hewan kesayangannya, warganet kembali menemukan lukisan mahal.

Lukisan bergambar bunga itu merupakan karya dari seniman Jepang, Yayoi Kusama yang memiliki harga mencapai 8,62 juta yuan atau sekitar Rp18,6 miliar. Melihat hal itu, Fan Bingbing tampaknya tahu bahwa publik tengah ramai memperbincangkan barang-barang antiknya.

Alhasil, ia membagikan potret di depan lukisan yang lain dan terlihat bergambar hati. Namun, lukisan tersebut belum diketahui harga dan dibuat oleh seniman mana.

Beberapa waktu lalu, Fan Bingbing buka suara bahwa semenjak skandalnya karier sang adik Fan Chengcheng dan mantan tunangannya, Li Chen ikut hancur. Dia merasa tak tega dan membiarkan mereka untuk menjauhi Fan Bingbing.

Aktris kelahiran 16 September 1981 ini masih terus berjuang untuk kembali berkarier di industri hiburan. Fan Bingbing juga akan membintangi film The 355 yang direncanakan rilis pada 2022 setelah beberapa kali ditunda penayangannya.

Topik Terkait